Harga Laptop Fujitsu Core i5 dan i7 ~ Fujitsu adalah merk laptop asal Jepang yang dikenal dengan kualitas terbaik dan perangkat yang bandel, meskipun pada kenyataannya untuk produk laptop dari Jepang Toshiba lebih populer di Indonesia. Fujitsu memang sedikit eksklusif karena belum banyak diketahui oleh masyarakat, apalagi jika melihat promosi gencar yang dilakukan oleh Asus maupun Acer dan bahkan kini juga muncul nama Xiaomi sebagai merk laptop, Fujitsu akan semakin tak terdengar gaungnya jika tidak secara kontinyu melakukan promosi. Padahal laptop merk Fujitsu adalah jenis laptop yang sangat berkualitas baik dari segi software maupun hardware.

Berikut ini adalah beberapa tipe laptop Fujitsu beserta informasi harga terbarunya.
• FUJITSU LifeBook U536 i7-6500U Rp 15,699,000
Sudah menggunakan prosesor Core i7, laptop ini dibekali dengan RAM yang kapasitasnya luar biasa besarnya yakni 16 GB sehingga sudah sangat mumpuni untuk digunakan menjalankan aktifitas komputasi yang maksimal. Ukuran layar yang disajikan adalah 13,3” dan sudah memiliki fitur anti glare, didalamnya juga sudah terpasang OS Windows Pro. Fitur seperti Camera maupun Bluetooth bisa anda manfaatkan juga dengan maksimal.
• FUJITSU LifeBook U536 i5-6200U Rp 11,099,000,-
Pilihan untuk anda yang sedang mencari laptop profesional namun dengan harga yang sedikit lebih murah dari pada tipe sebelumnya. Tipe ini masih menggunakan prosesor Core i7 namun sudah memiliki RAM berkapasitas 4 GB. Memori penyimpanan yang disediakan berkapasitas 500 GB, dengan OS yang digunakan adalah Windows 10 original. Adapun ukuran layar yang disajikan adalah 13,3” dengan fitur tambahan Anti Glare.
• FUJITSU LifeBook E736 Rp 22,499,000,-
Harga dari laptop ini memang cukup mahal untuk ukuran satu unit laptop, sudah pasti akan memberikan fitur-fitur yang unggul untuk memudahkan anda dalam menjalankan tugas yang berkaitan dengan komputer. Tipe ini sudah menggunakan prosesor Core i7-6500U dan sudah dilengkapi dengan RAM berkapasitas 8 GB. Untuk memori penyimpanan disediakan HDD berkapasitas hingga 1 TB. Dari segi tampilan, tipe ini lebih memilih untuk menggunakan layar berukuran 13,3” dan dapat menyajikan gambar berkualitas HD Display. Meskipun belum dilengkapi dengan OS bawaan, keunggulan dari laptop ini lebih ditekankan pada fitur keamanan data dengan adanya Fingerprint sensor yang mana untuk saat ini, fitur tersebut belum banyak digunakan oleh laptop lainnya. Fitur lainnya yang bisa anda manfaatkan adalah Bluetooth, Wi-Fi dan DVD RW.
Dengan melihat spesifikasi sekaligus harga dari laptop Fujitsu ini maka anda akan memahami bawa laptop dengan merk Fujitsu adalah laptop yang benar-benar berkualitas dan juga sangat bisa diandalkan. Semoga bermanfaat.